Bus Masuk Sawah di Pemalang, 8 Orang Tewas

G+


Pemalang, - Sebuah bus pariwisata bernomor polisi AA 1409 EA yang berisi sejumlah penumpang, 'terjun bebas' ke areal persawahan, jalan raya Desa Beluk, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang. Akibat kejadian tersebut, 8 orang meninggal dunia dan belasan orang penumpang luka-luka.

Kejadian tersebut terjadi pada Sabtu (18/12/2016) malam. Kaswid (55) warga setempat, saat ditemui di lokasi kejadian mengatakan, sekitar pukul 23.00 WIB, dirinya terbangun dengan suara benturan keras, disertai jeritan banyak orang.

"Saya terbangun, dan langsung ke depan rumah. Ada bus yang sudah terbalik di depan," Katanya.

 Dikatakan Kaswid, saat itu, warga panik, suara histeris penumpang meminta tolong. "Kondisi tidak hujan, warga langsung melakukan pertolongan semampu kami," katanya.

Oleh warga, para korban langsung dilarikan ke sejumlah rumah sakit di Randudongkal dan Pemalang.
Selain 8 orang meninggal, akibat kejadian tersebut, belasan penumpang mengalami kuka-luka. Saat ini, para korban masih dalam penanganan tim medis.

Joko, salah seorang korban selamat, mengatakan, sebelum terjadi kecelakaan, bus melaju oleng."Bus oleng-oleng tidak terkendali. Katanya rem blong, sebelum akhirnya terguling ke sawah," katanya.

Kasatlantas Polres Pemalang, AKP Riswanto mengatakan, saat terjadi kecelakaan, bus mengangkut 40 orang penumpang. "Jumlah korban, 8 orang yang meninggal dunia," jelasnya.

Selain 8 orang meninggal, kecelakaan tunggal tersebut, juga mengakibatkan 17 orang luka ringan.

Ditambahkan Riswanto, kendaraan Bus Po. HANDOYO No.Pol. AA-1409-EA melaju dari arah selatan ke utara sesampainya di lokasi kejadian di jalan menurun dan menikung di duga rem mengalami blong sehingga pengemudi tidak bisa menguasai laju Kbm nya dan oleng ke kanan terjatuh masuk ke sawah.

Peristiwa ini sendiri kini masih dalam penanganan satlantas polres Pemalang.

Data sementara Identitas Korban :

Korban yang meninggal dunia :

1. SUKONO, Lk, Umur 72 tahun, Alamat Desa Paberasan rt 02/02 Kec/ Kab. Cilacap
2. SUMIYATI,Pr, 34 tahun,Alamat Pisangan Timur Pulogadung
3. MUSTAMIL bin AHMADI,Lk, Umur 48 tahun,Alamat Tlahap gunung rt 13/06 lempuro Kajoran
4. ASMAWI,Lk, Umur 46 tahun, Alamat Ngampil deto Sleman.
5. YUNIZAR SULISTYO PUTRI,Pr, Umur 54 tahun,Alamat Desa Sruweng rt 01/05 Kec. Sruweng Kab. Kebumen
6. SUGIYANTI, pr, 35 tahun, kalikotes rt 03/01 Purworejo.
7. MARDI,masih dalam proses identifikasi
8. 1 korban masih dalam identifikasi kelamin Perempuan Umur Sekitar 50 tahun.

Korban Luka:

1. SUMARNI,45 Tahun,Pr, Alamat Ds.Gumawang 1/1 Kec. Kwarasan Kebumen
2. SUGIANTO GILANG UTOMO, 13 Tahun, Lk, Magelang.
3. NI AJENG DITA LANGIT,12 Tahun, Pr, Desa Wangir pandan rt 07/01 Kec. Rowokeling Kab. Kebumen
4. HAMID ,46 tahun,Laki-laki,Madurejo Kebumen.
5. SUSAN ,43 tahun ,Pr, Perum Bekasi Barat
6. MARKOWIYAH ,52 tahun Sri wedari Magelang
7. APRILIA WULANDARI 12 tahun, pr, kalikotes rt 03/01 Purworejo
8. HARSIH ,51 tahun,Pr, Desa Penepen Jogja
9. LISA YUNIARSARI,Pr, Umur 11 tahun Karang ayar rt 01/03 Kebumen
10. SUKARTI ,60 tahun,
11. BAMBANG HS, 50 Tahun , Alamat Desa Peberasan rt 02/02 Kec. Sampang Kab. Cilacap.
12. NUROHMAN , 33 tahun, Pr, Alamat Podowoso Magelang.
13. NURUL WIDININGTYAS ,33 Tahun, Alamat SDA
14. RAFA RAHMAD HAKIM , 2 Tahun, Alamt SDA
15. ROKIP , 40 tahun, Kiringan rt 01/06 Kec. Bendungan Magelang


Sumber : detik
Follow Us :

About Ambar Syahputra Siregar

    Blogger Comment
    Facebook Comment