Siswa SMA Bisa Pilih Mapel Peminatan UN, Bagaimana Cetak Soalnya?

G+

Jakarta - Siswa SMA dan setaranya bisa memilih 1 mata pelajaran (mapel) selain 3 mapel wajib untuk Ujian Nasional (UN). Lantas bagaimana pencetakan soalnya, terutama bagi UN yang berbasis kertas dan pensil?

(Baca juga: Aturan Baru! Siswa SMA Bisa Pilih Mata Pelajaran UN)

Menurut Kepala Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) Kemendikbud Nizam tahun ini masih ada 2 sistem pelaksanaan UN yakni UN Berbasis Komputer (UNBK) dan UN Berbasis Kertas dan Pensil (UNKP).

"Data per hari ini, itu untuk yang SMK hampir 90 persen UNBK, yang SMA 60 persen UNBK," jelas Nizam saat berbincang dengan detikcom, Kamis (26/1/2017).

Untuk mapel peminatan bagi siswa yang mengikuti UN berbasis komputer tentu tidak ada masalah, karena soal bisa dikirimkan melalui server Kemdikbud dan sekolah. Sementara untuk UN berbasis kertas, maka soal UN untuk mapel peminatan akan dicetak sesuai pilihan para siswa.

Dari data yang dipaparkan Nizam, berarti 10 persen SMK dan 40 persen siswa SMA masih mengerjakan soal UN berbasis kertas. Nah, bila SMA-SMK bisa memilih 1 di antara 3 mata pelajaran peminatan sesuai jurusannya, bagaimana Kemendikbud akan mencetak soalnya?

"Kami sudah melakukan survei. Pendaftaran dibuka sejak Desember 2016 lalu hingga 25 Januari 2017 untuk para siswa memilih mata pelajaran peminatan yang dipilihnya. Hingga hari ini, 95 persen data UN berbasis kertas sudah masuk, tinggal 5 persen lagi. Data ini untuk mencetak soal," jawab Nizam.

Pendaftaran UN SMA dan setaranya, termasuk mendata mapel peminatan yang dipilih, bisa dilakukan sekolah dan siswa secara online di www.biounsmk.kemdikbud.go.id. Namun demikian, Nizam belum mendata mata pelajaran mana saja yang menjadi favorit SMA jurusan IPA, IPS dan SMK yang mengikuti UN berbasis kertas. UN berbasis kertas akan dilakukan pada pekan pertama April 2017, lebih dulu dibandin UN berbasis komputer.

"Soal UN biasanya didistribusikan sepekan sebelum UN dimulai," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, 3 mapel wajib UN SMA dan setaranya adalah Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris dan Matematika. Untuk jurusan IPA, siswa dianjurkan memilih salah satu mapel antara fisika, kimia atau biologi. Sedangkan untuk jurusan IPS bisa memilih salah satu mapel peminatan antara ekonomi, sosiologi dan geografi.


Sumber : detik
Follow Us :

About Ambar Syahputra Siregar

    Blogger Comment
    Facebook Comment