Milan - Santer beredar kabar kalau
Paris Saint Germain tengah melakukan pembicaraan dengan AC Milan untuk
memboyong Thiago Silva. Soal isu tersebut, pihak Rossoneri melontarkan bantahan.
"Anda
semua harus tetap tenang. Kami tidak akan menjual Thiago Silva." ujar
Direktur Umum Milan, Ariedo Braida, seperti dilansir Football Italia.
Secara mengejutkan PSG kemarin mengklaim bahwa mereka telah menjajaki Thiago Silva. Bahkan dikabarkan pihak Rossoneri telah memasang harga 40 juta euro sebagai banderol bek asal Brasil itu.
Braida
menambahkan, terkait kabar tersebut, Wakil Presiden Adriano Galliani
dijadwalkan akan terbang ke Paris untuk melakukan pembicaraan mengenai
isu itu.
Niat PSG membeli pemain-pemain AC Milan tidak hanya
sekali saja terjadi. Sebelumnya, klub tersebut juga terang-terangan
mengaku tertarik pada Alexander Pato.
Sumber : detiksport
Blogger Comment
Facebook Comment